Senin, 07 Desember 2020

Keterangan Permasalahan Zhongli

Keterangan foto tidak tersedia.

Dear Traveler,

Belakangan ini kami mendapati masukan perihal Zhongli. Dari sejak CBT sampai sekarang, tim pengembang terus mengamati performa Zhongli, dan kami terus melakukan diskusi berulang kali dengan tim internal berdasarkan masukan Traveler.
 
Kami memohon maaf atas keterlambatan kami dalam memberikan jawaban, dan mungkin membuat sebagian Traveler tidak nyaman. Setelah Zhongli resmi dirilis, dari berbagai sudut pandang kami terus mengamati diskusi Traveler mengenai penggunaan Zhongli atau pun cara penguatannya di komunitas, atau pun di dalam game.
 
Di sini, kami berharap untuk dapat berkomunikasi dengan seluruh Traveler, dan menyampaikan cara pandang kami terhadap Karakter Zhongli.
Saat mendesain Karakter ini, kami berharap kami dapat menciptakan variasi dari dasar cara dan strategi bermain.
 
Demikian juga saat mendesain peran yang akan dipegang Karakter ini di dalam Party, Karakter ini adalah seorang Karakter pendukung, yang dapat menjadi pelindung di dalam Party bagi Karakter-karakter inti lainnya. Dengan dasar ini, kami menjadikan pengendalian musuh, dan pembentukan perisai sebagai kekuatan utamanya:
 
Jade Shield (diciptakan dengan menahan Dominus Lapidis), tanpa bantuan dari Artefak atau pun Senjata, juga memiliki kemampuan pertahanan dan lingkup yang efektif.
 
Planet Befall, tanpa bantuan dari Reaksi Elemental, Senjata, atau pun Artefak, juga dapat dengan baik mengendalikan sekelompok musuh.
 
Dua poin inilah yang menjadi inti dari peran Zhongli sebagai Karakter pendukung, dengan meneliti data yang telah kami kumpulkan, kami juga mendapati para Traveler berhasil meningkatkan kemampuan bertahan hidup dalam bertarung saat menggunakan Zhongli.
 
Pada segi penguatan Karakter, tidak sama dengan Karakter yang mengutamakan penguatan DMG, Zhongli adalah Karakter yang dapat memperoleh keuntungan dari Max HP. Penguatan skill Zhongli dari peningkatan Max HP, sebagian besar juga adalah peningkatan kemampuan bertahan hidup party.
 
Dibandingkan dengan keunggulan penghasil DMG yang besar, peran Zhongli lebih condong pada peningkatan keamanan dan stabilitas party di dalam berbagai lingkungan dengan risiko penerimaan DMG.
 
Seluruh perubahan pada Stage, Alam Liar, Sistem, dan Karakter yang kami lakukan akan dilakukan dengan sangat cermat dan logis, didasari pada statistik bertarung seluruh Traveler, masukan dari Traveler, dan hasil dari spekulasi peran Karakter. Dan saat ini, kami tengah meneliti Zhongli secara mendalam, dan berdasarkan hasil penelitian, spekulasi, dan percobaan, kami akan membuat semua Karakter yang digemari oleh para Traveler agar memiliki peran untuk menunjukkan kemampuan mereka, kami harap para Traveler dapat bersabar menunggu.
 
Selain itu, di antara masukan dari para Traveler, kami juga mendapati adanya bug pada Karakter Zhongli, di mana setelah Zhongli mengaktifkan Konstelasi ke-2, "Stone, the Cradle of Jade", dan saat melancarkan Elemental Burst, terdapat kemungkinan efek peningkatan DMG resonansi Enduring Rock tidak bekerja, saat ini tim teknisi kami tengah memperbaiki permasalahan tersebut, dan perbaikan diperkirakan akan selesai pada 10 Desember 2020, dan hadiah kompensasi akan diberikan setelah permasalahan selesai diperbaiki.
 
Tim pengembang juga akan terus mengamati permainan para Traveler, diskusi, dan masukan di dalam komunitas. Dukungan dari para Traveler adalah motivasi terbesar kami untuk terus menjadi semakin baik!

0 komentar:

Posting Komentar